Besi beton atau baja tulangan beton merupakan bahan bangunan atau material yang penampangnya bundar yang digunakan sebagai perkuatan terhadap gaya tarik pada beton. Berdasarkan dari tampak permukaannya, besi beton dibagi menjadi dua yaitu baja tulangan polos (BjTP) dan baja tulangan ulir/sirip (BjTS). Sesuai namanya tulangan polos berbentuk bundar dan tidak memiliki sirip atau ulir pada permukaannya. Sebaliknya, pada permukaan tulangan ulir memiliki sirip yang teratur dengan arah melintang dan memanjang. Sirip tersebut berfungsi untuk meningkatkan daya lekat dan sebagai penahan gaya arah longitudinal batang secara relatif terhadap beton. Toleransi diameter dan berat dari besi beton ada diatur pada SNI, seperti pada besi polos yang berdiameter 8 sampai dengan 14 yang memiliki toleransi diameter ±0,4 mm. Jika ukuran maupun berat besi nilainya terlalu jauh di bawah batas toleransi, besi beton tersebut sering disebut sebagai besi beton banci. Besi beton banci adalah baja